Cerdas Mental Sukses Finansial

Cara Melancarkan Rezeki Agar Terus-Terusan Lancar

Cara Melancarkan Rezeki

Patut kita perhatikan bahwa Allah menciptakan kekayaan dan kecukupan. Dalam Al Qur’an, kata kekayaan dipasangkan dengan kecukupan, bukan kemiskinan. Allah telah menjaminkan rezeki dari setiap makhluk sampai ajal menjemputnya. Jadi, tak perlu khawatir soal rezeki. Ada cara melancarkan rezeki yang bisa kita gunakan.

Ukhti dan akhi, sesungguhnya rezeki adalah bagian dari ujian yang diberikan oleh Allah SWT. Rezeki sempit maupun luas sama-sama merupakan ujian. Kita tidak tahu mana yang lebih baik untuk kita. Namun, ukhti dan akhi pastinya ingin memiliki rezeki yang luas dan lancar agar hidup ukhti dan akhi tidak terjerumus ke dalam kefakiran apalagi kekafiran.

Karena fakir sangat dekat dengan kafir. Banyak orang murtad karena fakir dan iming-iming harta. Semoga kita tidak termasuk ke dalam golongan orang-orang yang tersesat tersebut.

Cara Melancarkan Rezeki

Untuk mendapatkan rezeki kita haruslah berusaha karena Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum kecuali mereka mau berusaha. Nah, ukhti dan akhi pastinya ingin rezekinya lancar bukan ? Jika iya simaklah tips cara melancarkan rezeki berikut ini.

1. Senantiasa Bershalawat

Senantiasa bershalawat atau melantunkan kalimat puji-pujian kepada Nabi yang merupakan tips cara melancarkan rezeki yang pertama. Biasanya shalawat dilakukan saat waktu luang menunggu waktu sholat atau mengaji.

Dengan senantiasa bersholawat niscaya seluruh kebutuhan ukhti dan akhi akan terpenuhi. Selain itu ukhti dan akhi juga akan terhindar dari fakir atau kemiskinan.Itu merupakan kehebatan dari sholawat.

2. Sering Membaca Istighfar

Kalimat yang dibacakan dengan tujuan untuk memohon maaf dan memohon ampunan kepada Allah subhana huwa ta’ala atas segala kesalahan dan khilaf yang dilakukan oleh manusia dalam menjalani kehidupan sehari-hari disebut istighfar. Jadi ukhti dan akhi senantiasalah mengucapkan istighfar maka akan semakin dekat pula ukhti dan akhi kepada Allah dan akan semakin mudah pula untuk meraih rejeki yang telah Allah SWT gariskan. Selain itu istighfar juga menjadi benteng untuk menghindari maksiat.

3. Bertaqwa kepada Allah SWT

Pemilik rezeki adalah Allah. Jadi jika ukhti dan akhi ingin dilancarkan rezekinya, ukhti dan akhi haruslah bertaqwa kepada Allah SWT. Allah sangat suka dengan orang-orang yang mendekatkan diri kepadanya dengan cara bertaqwa.

4. Bekerja keras dengan jujur

Bekerja harus profesional dan sungguh-sungguh. Kunci untuk menjadi pekerja yang baik adalah kompeten dan dapat dipercaya. Kompeten berarti mampu & kuat dalam mengemban tugas-tugas. Dipercaya berarti amanah, jujur dan menunaikan janji dengan baik. Saat ukhti dan akhi mau untuk bekerja keras dengan jujur maka rezeki akan mengalir dengan lancar.

5. Menikah

Cara Melancarkan Rezeki Agar Terus-Terusan Lancar

Menikah wajib dilakukan oleh seluruh umat manusia yang sudah cukup usia dan cukup mampu untuk membina rumah tangga. Setiap manusia sudah memiliki jodohnya masing-masing yang telah dipersiapkan oleh Allah SWT untuk mendampingi selama hidup di dunia dan mungkin di akhirat nanti. Dengan melakukan pernikahan maka seorang manusia telah menyempurnakan sebagian agamanya menjadi lebih baik.

Ukhti dan akhi tidak perlu takut akan kekurangan rezeki saat menikah karena Allah akan menjamin rezeki ukhti dan akhi. Apalagi jika ukhti dan akhi sudah memiliki anak dari pernikahan tersebut. Rezeki juga akan mengalir karena setiap anak lahir dengan membawa rezekinya masing-masing.

6. Mendirikan sholat dhuha

Jika ukhti dan akhi senantiasa mendirikan sholat dhuha, maka Allah akan melancarkan dan mencukupkan rezeki ukhti dan akhi. Waktu untuk mengerjakan sholat dhuha adalah saat matahari sedang naik kurang lebih tujuh hasta sampai dengan memasuki waktu sholat dzuhur. Sholat dhuha sangat dianjurkan untuk dilakukan, bahkan hukumnya hampir mendekati wajib.

7. Menyambung silaturahmi

Hubungan baik terutama terhadap sanak saudara tentu akan memudahkan dan melancarkan datangnya rezeki. Sudah lumrah dan sangat dianjurkan dalam agama bahwa menolong kepada saudara itu lebih diutamakan daripada menolong orang lain. Hubungan keluarga juga bisa dimanfaatkan untuk membangun bisnis keluarga. Jadi, dengan hubungan kekeluargaan yang baik, seseorang cenderung akan lebih banyak rezekinya.

8. Selalu bersyukur

Cara sederhana namun tidak mudah untuk dilakukan dalam menjalani hidup ialah bersyukur. Ukhti dan akhi, sesungguhnya Allah SWT setiap detiknya selalu memberikan rezeki kepada umatnya namun seringkali kita sebagai umat jarang untuk bersyukur. Oleh karena itu ukhti dan akhi, kita tidak boleh mengeluh dengan apa yang telah Allah berikan karena hal itu tidak akan pernah mendatangkan manfaat bagi kita. Bersyukur akan menjadikan kita memiliki mental kaya dan meningkatkan rasa syukur kta.

Dan kita juga tidak boleh sombong dengan menganggap bahwa semua rezeki dan pencapaian diri ini hanya karena kerja keras diri sendiri. Kita harus berterima kasih dan bersyukur atas nikmat-nikmat yang Allah SWT berikan.

9. Berdoa kepada Allah SWT

Jangan menyepelekan kekuatan do’a. Doa adalah senjata orang beriman. Doa juga merupakan inti dari ibadah. Allah SWT senang dengan hamba-hambaNya yang berdo’a. jadi jangan pernah lupa untuk berdoa ya ukhti dan akhi.

10. Infaq dan shodaqoh

Inilah fakta yang aneh tapi nyata. Jika kita ingin mendapatkan ikan yang besar maka berikanlah ikan yang kecil sebagai umpan untuk mendapatkan ikan yang jauh lebih besar. Jika ukhti dan akhi melakukan ibadah infaq dan shodaqah dengan didasari niat karena Allah SWT, insyaallah akan dibalas oleh Allah SWT dengan rezeki yang berlipat-lipat baik itu di dunia maupun di akhirat.

Ukhti dan akhi, itulah tips cara melancarkan rezeki. Jika ukhti dan akhi ingin memiliki rezeki yang lancar maka amalkanlah tips cara melancarkan rezeki yang sudah dipaparkan di atas dan insyaallah dengan izin dari Allah SWT, ukhti dan akhi akan mendapatkan kelancaran rezeki.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

6 thoughts on “Cara Melancarkan Rezeki Agar Terus-Terusan Lancar”