Cerdas Mental Sukses Finansial

10 Penyebab Pintu Rezeki Tertutup: Apa Sajakah Itu?

Sebagaimana telah kita bahas sebelumnya bahwa ada beberapa amalan-amalan yang bisa mendatangkan rezeki. Salah satu amalan yang mendatangkan rezeki salah satunya rajin sholat duha, bekerja keras, dan rajin sedekah.

10 Penyebab Pintu Rezeki Tertutup

Namun tidak bisa dipungkiri bahwa rezeki bisa saja tertutup. Pintu rezeki yang tertutup disebabkan oleh beragam faktor. Lalu apa saja sih kira-kira 10 penyebab pintu rezeki tertutup? Berikut ini kami paparkan 10 penyebab mengapa pintu rezeki tertutup:

1. Syirik Menyebabkan Pintu Rezeki Tertutup

Hal yang menyebabkan pintu rezeki tertutup yaitu ketika kita melakukan kesyirikan. Orang-orang yang melakukan kesyirikan maka akan mendapatkan dosa besar. Bahkan dosa syirik menjadi salah satu dosa yang tidak mendapat ampunan oleh Allah SWT.

Hal-hal yang dianggap syirik salah satunya yaitu mempercayai dan meminta kepada benda-benda mati. Misal berdoa di bawah pohon keramat dengan harapan pohon itu mau mengabulkan doa.

Hal yang dianggap syirik berikutnya yaitu meminta kepada setan atau jin untuk mengabulkan doanya. Percaya kepada jin dan setan sebagai tempat berdoa juga termasuk ke dalam kesyirikan. Jika ingin pintu rezeki terbuka lebar selebar-lebarnya, maka percayalah hanya kepada Allah SWT sebagai tempat untuk meminta petunjuk. Jangan sampai kita mempercayai kekuatan lebih selain Allah SWT sebagai tempat meminta pertolongan. Karena peringatannya jelas dalam Q.S An Nisa ayat 48 bahwa sesungguhnya Allah Tidak akan mengampuni dosa syirik dan Dia mengampuni segala dosa selain dari syirik itu.

2. Sering Lalai Dalam Sholat

Hal yang menyebabkan pintu rezeki tertutup berikutnya yaitu sering lalai dalam melakukan sholat. Lalainya kita dalam melakukan sholat bisa menutup pintu rezeki. Hal itu disebabkan karena dengan kita sering tidak sholat, itu artinya kita kurang mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Makannya itu sering lalai dalam sholat sangat berpotensi dapat menutup rezeki.

3. Durhaka Kepada Orang Tua

Penyebab pintu rezeki kita tertutup berikutnya yaitu karena kita durhaka kepada orang tua. Saat orang tua sedang butuh bantuan, kita sering membantahnya. Ketika orang tua sedang sakit, kita tidak ikut merawatnya. Sikap jauh dari orang tua inilah yang membuat rezeki sulit berkembang. Pintu rezeki menjadi tertutup.

Agar pintu rezeki selalu terbuka, pastikan kalian selalu berbakti kepada orang tua. Salah satu bakti anak kepada orang tua yang bisa dilakukan yaitu dengan rajin membantu orang tua. Dengan begitu rezeki akan bakalan lancar.

4. Berzina Dapat Menutup Rezeki

Berikutnya yang dapat menutup pintu rezeki yaitu ketika kita sering berzina. Zina sendiri dilarang dalam Al-Quran surat Al Isra ayat 32 yang berbunyi “Dan janganlah kamu mendekati zina. Sesungguhnya zina itu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk”.

5. Makan Harta yang Haram

Penyebab pintu rezeki tertutup berikutnya bisa jadi karena memakan makanan yang haram. Makanan haram disini yaitu makanan yang didapatkan secara tidak baik. Bisa didapatkan dengan mencuri ataupun didapatkan dengan melakukan penipuan.

Haramnya makanan juga bisa disebabkan karena zat-nya. Beberapa makanan yang haram salah satunya yaitu daging babi, anjing, tikus, ular, dan masih banyak yang lainnya lagi.

Agar pintu rezeki terbuka lebar maka makanlah makanan yang halal. Makanan yang memang didapatkan secara baik dan zat dari makanan itu termasuk ke dalam yang baik-baik.

6. Sering Meminum-Minuman Keras

Penyebab pintu rezeki tertutup berikutnya yaitu ketika kita sering meminum-minuman keras. Mabuk sendiri memang diharamkan dalam Islam. Keharaman minuman keras bisa dilihat dari Q.S. Al Baqarah ayat 219 yang berbunyi “ Mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah pada keduanya itu terdapat dosa besar dan beberapa manfaat bagi manusia. Tapi dosa keduanya lebih besar dari manfaatnya. (Al-Baqarah: 219)

7. Memutuskan Silaturahim

Penyebab pintu rezeki tertutup berikutnya yaitu ketika kita sering memutus tali silaturrahim. Memutus tali silaturahim sendiri dibenci oleh Allah. Barang siapa yang memutus tali silaturahmi maka putuslah pintu rezekinya.

Memutus tali silaturahmi artinya kita menjadi pribadi yang individualis. Kita sudah jarang membaur kepada teman-teman. Kita juga sudah jarang membaur kepada keluarga. Jika memutus tali silaturahim ini dibiarkan saja, maka bisa dipastikan pintu rezekimu akan tertutup. Nah agar pintu rezeki terbuka lebar, maka harus selalu menyambung silaturahmi ke sanak saudara, teman, dan keluarga.

8. Sering Melakukan Ghibah

Penyebab pintu rezeki tertutup berikutnya yaitu ketika kita sering melakukan ghibah. Hal-hal buruk yang ada pada teman kita bicarakan. Teman digosipi dan diceritakan keburukannya. Menggibahi saudara bisa membuat pintu rezeki tertutup. Sebab ghibah sendiri dilarang dalam Islam.

9. Kikir Kepada Sesama Manusia

Penyebab pintu rezeki tertutup berikutnya yaitu karena kita berlaku kikir terhadap sesama. Kita tidak mau bersedekah kepada saudara, keluarga, dan anak yatim yang membutuhkan bantuan. Kekikiran ini membuat pintu rezeki menjadi tertutup.

Sebab harta yang kita miliki hanyalah titipan Allah SWT. Kita wajib berbagi kepada manusia yang lain ketika kita mempunyai banyak kelebihan rezeki.

10. Tidak Adil Kepada Teman-Teman

Ketika kita menjadi pemimpin dimanapun itu, kita harus adil. Ketidak adilan yang diperbuat kita bisa membuat pintu rezeki menjadi tertutup. Agar pintu rezeki terbuka kembali maka kita harus berlaku seadil-adilnya, bahkan adil sejak dalam pikiran.

Nah itulah 10 penyebab pintu rezeki tertutup. Karena sekarang kalian sudah tahu beberapa penyebabnya, sekarang tinggal jauhi saja beberapa penyebab yang membuat pintu rezeki tertutup. Bersyukur adalah satu pembuka pintu rezeki yang ampuh dan mampu membentuk mental kaya. Lalu lakukanlah amalan-amalan kebajikan yang membuat pintu rezekimu kembali terbuka seperti sering bersedekah.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

One thought on “10 Penyebab Pintu Rezeki Tertutup: Apa Sajakah Itu?”